Direktori  

   

Studium Generale Semester Genap Tahun Akademik 2017/2018 dan Launching Pusat Studi & Pengembangan Pendidikan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Tulungagung.

Hari Rabu tanggal 28 Maret 2018 bertempat di Aula Gedung K.H. Arief Mustaqiem Lantai 6 kegiatan Studium Generale Semester Genap Tahun Akademik 2017/2018 dan Launching Pusat Studi & Pengembangan Pendidikan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Tulungagung berlangsung. Kegiatan ini dihadiri kurang lebih 650 peserta, baik dari kalangan dosen maupun mahasiswa jurusan Tadris Matematika, Tadris Biologi, Tadris Fisika dan Tadris Kimia. Dan acara dimulai pukul 13.30 WIB. oleh pembawa acara. Para peserta dan undangan dipersilahkan berdiri untuk menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan disusul dengan Mars IAIN Tulungagung. Setelah itu lantunan ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Tulungagung bergema di ruang berlangsungnya acara.  

 

 

 

Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Tulungagung, ibu Hj. Binti Maunah berpesan untuk mahasiswa agar mengikuti acara ini dengan bersungguh-sungguh karena mendatangkan narasumber profesor dari negeri matahari terbit, Jepang. Tatsuya Ueki, Associate Professor, Dr. Sci., Department of Biological Science, Graduate School of Science, Hiroshima University, Hiroshima, Japan dan Romaidi, M.Si., D.Sc., Ketua Jurusan Biologi, UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. “Semoga setelah Studium Generale ini dapat diteruskan MoU dengan Hiroshima University sehingga dapat dibangun fasilitas Laboratorium untuk masyarakat pesisir selatan pulau Jawa khususnya IAIN Tulungagung dengan tujuan pengembangan ilmu pengetahuan untuk peradaban”, ungkap Rektor IAIN Tulungagung, bapak Maftukhin. Pada kesempatan kali ini Rektor IAIN Tulungagung juga diberikan mandat secara simbolis dengan memukul gong untuk me-launching Pusat Studi dan Pengembangan Pendidikan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Tulungagung atau Red-C (Research and Education Development Centre). Dalam acara ini juga diputarkan video profil Research and Education Development Centre.

 

Memasuki acara inti Studium Generale yang disampaikan oleh Profesor Ueki dari Jepang  dengan tema “Ascidians : Its unique Physiological Features and The Biotechnological and Biomimetic Aplication” mahasiswa terlihat antusias. Penelitian terhadap Ascidians yang merupakan hewan laut dari filum chordata dan sub filum urochordata dilakukan oleh beliau selama 25 tahun. Ascidians merupakan hewan kecil yang mampu bertahan hidup di lingkungan dengan kandungan logam berat. Ascidians mampu merubah logam berat toksin menjadi antitoksin karena memiliki protein yang mampu yang mampu menangkap logam berat yang disebut dengan vanadin. Sebagai langkah lanjut dalam hasil penelitian ini adalah dapat dijadikan sebagai inspirasi untuk meneliti “Dari protein yang terdapat pada Ascadian tersebut dapat digunakan untuk membuat apa? Marilah kita ingat kembali bahwa banyak produk teknologi yang ada, misalnya kereta api yang merupakan inspirasi dari burung, pesawat terbang juga inspirasi dari burung dan sebagainya. Perlu kita ketahui bahwa banyak inspirasi teknologi yang kita buat berasal dari alam”, kata Ueki. Setelah sesi paparan materi oleh Prof Ueki dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dimana hanya dibatasi oleh 3 penanya. Pada akhir acara Studium Generale ini diberikan cindera mata kepada Profesor Ueki dan Dr. Romaidi sebagai pengikat silaturahmi yang mulai terjalin antara IAIN Tulungagung dengan Hiroshima University. Besar harapan kami agar kegiatan Studium Generale dengan narasumber dari luar negeri dapat terselenggara kembali dan semoga ilmu yang diperoleh dari kegiatan ini dapat bermanfaat bagi peradaban di masa yang akan datang. (ftik)

   
© Tarbiyah IAIN Tulungagung