Direktori  

   

Workshop Silabus Tarbiyah 2013

Workshop Silabus Tarbiyah 2013

Sabtu-Senin, 23-25 Nopember 2013, Jurusan Tarbiyah STAIN Tulungagung mengadakan Workshop Silabus, bertempat di Hotel Mansion Blitar. Acara ini dibuka langsung oleh Ketua STAIN Tulungagung, Dr. Maftukhin, M.Ag (foto kanan). Workshop silabus Tarbiyah diselenggarakan dalam rangka untuk penyelarasan kurikulum 2013 di tingkat perguruan tinggi. Acara yang diikuti oleh 80 peserta dosen Tarbiyah mendatangkan narasumber dari SSQ (School System of Quality) USAID prioritas Kemenag Jawa Timur, Dr. Hj. Evi Fatimatus Rusdiyah, M.Ag (foto disamping), Drs. M. Dhofier, M.PdI dan Dra. Hj. Miftahurrohmah, M.Ag selaku supervisor kurikulum.

Workshop diawali dengan penyamaan visi misi dan persepsi mengenai implementasi kurikulum 2013 yang selanjutnya di bagi dalam pleno

tiap-tiap Program Studi berdasar rumpun keilmuan masing-masing dosen. Workshop silabus ini menghasilkan tiga hal utama, yaitu: 1) terbentuknya dosen serumpun di tingkat prodi, 2) tersusunnya silabus per prodi, dan 3) terumuskannya rekomendasi peninjauan kurikulum 2013. Hal ini sebagaimana refleksi Kepala Jurusan Tarbiyah, Dr. H. Abd Aziz, M.Pd.I (foto atas kiri) dalam penutupan workshop.

Adapun kegiatan workshop sebagaimana gambar berikut:

Dr. Evi Evi Fatimatus Rusdiyah, M.Ag

   
© Tarbiyah IAIN Tulungagung